JAKARTA, suarapembaharuan.com - Memasuki usia ke-10 atau satu dekade, MyRepublic Indonesia mempersembahkan inovasi terbaru sebagai bagian dari tema ulang tahun bertajuk Xcellence Decade. Tema ini mencerminkan semangat untuk terus melampaui batas, membangun kualitas terbaik, dan mendukung percepatan digitalisasi Indonesia.
“Dalam satu dekade perjalanannya, MyRepublic telah berhasil menjangkau lebih dari 1,1 juta pelanggan aktif, menjadikannya salah satu penyedia layanan internet (ISP) terbesar di Indonesia,” kata Iman Syahrizal, Chief Sales & Marketing Officer MyRepublic Indonesia, di Jakarta, Selasa (15/4/2025).
Iman menegaskan pihaknya akan terus berkomitmen dalam memberikan kemudahan dan kenyamanan terbaik bagi seluruh pelanggan melalui peluncuran aplikasi terbaru bernama MyRep.
Sebagai penyedia layanan internet berbasis fiber optik dan TV berlangganan di Indonesia, pihaknya menargetkan untuk menambah jumlah pelanggan hingga 2 juta pada tahun ini, dari 1,1 juta pelanggan aktif saat ini.
“Peluncuran MyRep menjadi simbol nyata dari semangat Xcellence Decade. Aplikasi ini memungkinkan pelanggan menikmati solusi mandiri yang cepat dan efisien,” ucap Iman.
Aplikasi MyRep hadir sebagai layanan nilai tambah (value-added service) yang dirancang untuk memberikan pengalaman pengguna yang lebih nyaman, praktis, dan efisien.
Aplikasi MyRep dirancang agar pelanggan dapat mengelola layanan internet mereka secara mandiri. Berikut sejumlah fitur andalannya:
• Pembayaran Tagihan Praktis: Pelanggan bisa membayar tagihan melalui berbagai metode digital tanpa perlu keluar rumah.
• Layanan Pelanggan Cepat dan Gratis: Melalui fitur WhatsApp Call dan Web Call, pelanggan dapat menghubungi tim MyRepCare tanpa biaya, kapan saja dan di mana saja.
• Speed Test & Test Ping: Untuk memastikan koneksi tetap optimal, pelanggan bisa mengecek kecepatan dan kestabilan jaringan secara real-time.
• Status Layanan & Restart Modem: Cek kondisi jaringan dan lakukan restart modem langsung dari aplikasi saat terjadi gangguan, tanpa bantuan teknisi.
Dengan berbagai fitur tersebut, pelanggan dapat menjalankan aktivitas digital seperti streaming, bekerja dari rumah, dan gaming tanpa gangguan.
Untuk mempermudah proses pembayaran, MyRepublic menjalin kerja sama strategis dengan Jaringan PRIMA sebagai mitra payment gateway.
“Pelanggan MyRepublic kini dapat melakukan pembayaran melalui berbagai kanal populer seperti Virtual Account BCA, Mandiri, Tokopedia, Blibli, hingga Bank Syariah Indonesia,” ucapnya.
Sementara itu, Vice President Director PT Rintis Sejahtera (pengelola Jaringan PRIMA), Suryono Hidayat, menyampaikan apresiasinya atas peluncuran aplikasi MyRep.
“Kami mendukung penuh upaya MyRepublic Indonesia dalam menghadirkan layanan internet yang sesuai dengan kebutuhan digital masa kini. Kolaborasi ini diharapkan dapat memberikan solusi pembayaran yang praktis dan aman bagi masyarakat,” ujar Suryono.
Melalui aplikasi MyRep, MyRepublic tidak hanya memperkuat kualitas layanannya, tetapi juga membuktikan komitmennya untuk terus berinovasi dan relevan dengan perkembangan teknologi dan kebutuhan pelanggan.
Dengan semangat Xcellence Decade, MyRepublic Indonesia siap melangkah ke masa depan digital bersama pelanggan setia di seluruh Indonesia.
Kategori : News
Editor : AHS
Posting Komentar