Bahas Peningkatan Mutu Pendidikan Kristen
MEDAN, suarapembaharuan.com - Majelis Pendidikan Kristen Wilayah (MPKW) Sumatera Utara – NAD melakukan audiensi dengan Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sumatera Utara (Kakanwil Kemenagsu) di Kantor Kemenag Sumut, Jalan Gatot Subroto No 261, Medan, Rabu (16/4/2025). Pertemuan ini membahas upaya bersama dalam meningkatkan kualitas pendidikan Kristen di Sumatera Utara.
Hadir dalam audiensi tersebut, Kakanwil Kemenagsu H Ahmad Qosbi, SAg, MM, didampingi oleh Kepala Bidang Bimbingan Masyarakat Kristen Dr Arnot Napitupulu, MPdK, dan Perencana Ahli Muda Pauli Sarji Purba, STh, MM.
Dari pihak MPKW Sumut–NAD hadir Ketua Dr R.E. Nainggolan, MM, Sekretaris Drs. Edward Sitorus, MSi, Adriana Sitanggang, SH, MM, Ketua Bidang 1 Ir Parapat Gultom, MSIE., PhD, IPU, ASEAN Eng, Kasman Sembiring, dan Parlin Marpaung.
Dalam paparannya, RE Nainggolan, MM menegaskan komitmen organisasi untuk membangkitkan kembali kejayaan sekolah-sekolah Kristen di wilayah Sumatera Utara dan NAD. Ia menyampaikan keprihatinannya atas kondisi sejumlah sekolah Kristen yang semakin tertinggal, bahkan terlupakan.
“MPKW hadir untuk memberikan napas segar kepada sekolah-sekolah Kristen yang tengah mengalami penurunan kualitas. Kami mengerahkan waktu, pikiran, dan materi untuk pembangunan pendidikan Kristen agar mampu bersaing dengan sekolah-sekolah lainnya,” ujarnya.
RE juga membandingkan jumlah yayasan yang tergabung di Jakarta yang telah mencapai lebih dari 240, sementara di Sumatera Utara baru 22 yayasan. “Kami berharap lebih banyak yayasan bergabung, termasuk sekolah-sekolah yang berada di bawah naungan Kementerian Agama di Sumut,” tambahnya.
Sejak terbentuk, MPKW Sumut–NAD telah menggelar berbagai kegiatan untuk meningkatkan kompetensi kepala sekolah, wakil kepala sekolah, guru, dan siswa, baik melalui pelatihan daring maupun tatap muka. Program yang dilakukan antara lain pelatihan sertifikasi, diklat kepemimpinan, serta pengembangan kompetensi siswa dan tenaga pendidik.
Menanggapi hal tersebut, Kakanwil Kemenagsu menyampaikan dukungannya terhadap program-program MPKW Sumut–NAD. Ia juga menyatakan komitmen untuk mendorong sekolah-sekolah Kristen di bawah Kemenag Sumut agar turut bergabung dalam program pengembangan yang diinisiasi oleh MPKW.
“Kami akan berupaya agar sekolah-sekolah Kristen yang ada dalam lingkungan kami ikut serta dalam program-program MPKW, sekaligus melibatkan mereka dalam kegiatan yang relevan dari Kanwil Kemenag Sumut,” ujar Kakanwil.
Audiensi ini diakhiri dengan semangat kolaborasi yang tinggi untuk bersama-sama meningkatkan mutu pendidikan Kristen yang inklusif dan berkualitas di Sumatera Utara dan sekitarnya.
Kategori : News
Editor : ARS
Posting Komentar