Perumda Tirta Bhagasasi Beri Bantuan Air Bersih kepada Warga Terdampak Banjir

BEKASI, suarapembaharuan.com – Perumda Tirta Bhagasasi Bekasi memberi bantuan air bersih kepada warga terdampak banjir di Kabupaten Bekasi.


Perumda Tirta Bhagasasi menyalurkan air bersih kepada masyarakat terdampak banjir di Perumahan The Palm Residence, Tambun Utara, kemarin.

Seperti di Perumahan The Palm Residence, Desa Sriamur, Kecamatan Tambun Utara, mendapat bantuan air bersih yang dibawa dalam truk tangki kiriman Perumda Tirta Bhagasasi.


Sejak ditetapkan status tanggap darurat bencana pada 5 Maret 2025 lalu, perusahaan air bersih milik Pemkab Bekasi akan berpartisipasi meringankan beban masyarakat yang terdampak banjir. Ada sekitar 18 kecamatan di Kabupaten Bekasi yang terdampak banjir pada 3-4 Maret 2025 lalu.


“Kami terus mendistribusikan bantuan berupa makanan, minuman kemasan, maupun air bersih kepada masyarakat yang terdampak bencana,” kata Kasubag Humas Bagian Humas dan Hukum Perumda Tirta Bhagasasi Bekasi, Hasan Basri, Jumat (7/5/2025).


Salah satu warga terdampak banjir di Perumahan The Palm Residence, Rusdi, mengungkapkan rasa syukur setelah menerima air bersih. Air tersebut digunakan untuk mandi, cuci dan kakus (MCK). 


“Dalam sehari, sudah dilakukan pengisian air bersih ke toren sebanyak tiga kali oleh petugas di lapangan,” ungkapnya. 


Pemkab Bekasi menegaskan komitmennya untuk mengerahkan seluruh kekuatan mulai dari organisasi perangkat daerah (OPD), Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) serta swasta dalam rangka percepatan pemulihan pascabanjir terhadap masyarakat yang terdampak bencana. (MAN)


Kategori : News


Editor      : AHS

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama