Pemkab Bekasi Resmikan SPAM Tambun Utara

BEKASI, suarapembaharuan.com - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bekasi dan Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Bhagasasi Kabupaten Bekasi meresmikan Sistem Pengolahan Air Minum (SPAM) Tambun Utara. Dengan beroperasinya SPAM ini, dapat menambah potensi pelanggan hingga mencapai 20.000 pelanggan atau sambungan langsung (SL). 


Foto: Pemkab Bekasi dan PDAM Tirta Bhagasasi Kabupaten Bekasi meresmikan pengoperasian SPAM Tambun Utara, Jumat (11/8/2023).

“SPAM Tambun Utara berkapasitas 200 liter per detik untuk memenuhi kebutuhan air bersih kepada 120.000 penduduk di Kecamatan Tambun Utara,” kata Direktur Utama PDAM Tirta Bhagasasi Kabupaten Bekasi, Usep Rahman Salim, saat peresmian SPAM Tambun Utara pada Jumat (11/8/2023).


Dia menambahkan, jumlah penduduk di Tambun Utara sekitar 180.000 jiwa. Sebanyak 120.000 jiwa diantaranya, telah dipenuhi kebutuhan air bersih dengan beroperasinya SPAM Tambun Utara ini.


Sementara itu, Penjabat (Pj) Bupati Bekasi Dani Ramdan menyambut positif peresmian SPAM Tambun Utara ini. Dia berharap pada pelayanan air bersih kepada masyarakat Kabupaten Bekasi di tahun-tahun mendatang dapat meningkat lebih dari 40 persen.


“Saat ini, cakupan layanan air bersih baru mencapai 40 persen, semoga tahun-tahun mendatang PDAM Tirta Bhagasasi semakin meningkat lagi cakupan layanannya," imbuhnya.


SPAM Tambun Utara ini merupakan pengolahan air minum yang kelima yang diresmikan dalam satu tahun ke belakang oleh Dani Ramdan.


Wilayah Kabupaten Bekasi terdiri dari 23 kecamatan. Kini, PDAM Tirta Bhagasasi Kabupaten Bekasi sudah melayani air bersih di 20 kecamatan. 


Akhir 2023, ditargetkan jumlah pelanggan menembus 420.000 SL. Saat ini, jumlah pelanggan PDAM Tirta Bhagasasi mencapai 300.000 SL. Dengan capaian ini, badan usaha milik Pemkab Bekasi ini menjadi PDAM terbesar di Jawa Barat. (MAN)


Kategori : News


Editor     : ARS


Post a Comment

Lebih baru Lebih lama