Wagub Musa Rajekshah Apresiasi MTQ Antarbangsa

MEDAN, suarapembaharuan.com - Wakil Gubernur (Wagub) Sumatera Utara (Sumut) Musa Rajekshah  menyambut baik kegiatan Musabaqah Tilawah Quran (MTQ) Antarbangsa oleh Dunia Melayu Dunia Islam (DMDI) bekerja sama dengan Badan Komunikasi Pemuda Remaja Masjid Indonesia (BKPRMI) yang diadakan di Masjid Al-Musannif pada tanggal 1 sampai 3 April 2023.


Ist

Menurutnya penyelenggaraan MTQ dengan memilih Deliserdang sebagai tuan rumah akan membawa keberkahan bagi Sumut secara umum. Hal ini disampaikannya Ijeck sapaan akrab Musa Rajekshah dalam kata sambutannya pada acara Pembukaan MTQ Antarbangsa di Masjid Al-Musannif Cemara, Deliserdang, Sabtu (1/4).

 

“Alhamdulilah, terima kasih karena Sumatera Utara bisa menjadi tuan rumah pelaksanaan MTQ Antarbangsa, semoga acara ini membawa berkah untuk Sumatera Utara. Semakin banyak anak-anak kita khususnya generasi-generasi muda Islam ke depan bisa jadi penghafal Alquran, cinta Alquran, memaknainya dan menjadikannya pendoman hidup,” ujar Ijeck yang juga merupakan Dewan Penasihat DMDI.

 

Ijeck berharap semakin banyak MTQ yang digelar di Sumut dan semakin banyak kegiatan yang bermanfaat untuk umat yang diselenggarakan di Masjid Al-Musannif. 


“Kami juga ucapkan terima kasih karena MTQ ini pelaksanaannya di pelataran Masjid Al-Musannif semoga kegiatan lainnya juga bisa bekerja sama dengan kami, sehingga kami bisa terus berpartisipasi dalam kegiatan-kegiatan bermanfaat bagi umat,” ujarnya.

 

Wakil Presiden DMDI Komjen (Purn) Syafruddin dalam kesempatan itu juga menyampaikan MTQ ini merupakan kegiatan rutin DMDI dan sudah memasuki tahun ke-13, tahun lalu acara sama digelar di Malaysia. “MTQ  Antarbangsa ini agenda tahunan kita yang sudah dilaksanakan 13 kali. Acara ini diikuti tujuh negara Asean di antaranya Malaysia, Singapura, Thailand, Filipina dan lainnya,” katanya.

 

Acara ini, tambahnya, ditujukan sebagai motivasi bagi generasi muda Islam untuk mau belajar dan membaca Alquran dan sebagai upaya menyelesaikan masalah karena sebesar 65% umat Islam di Indonesia, tidak bisa membaca Alquran.

 

“Ini kita jadikan motivasi untuk pembelajaran untuk kaum muda kita agar termotivasi terus dalam membaca Alquran. Sekaligus juga menyelesaikan tunggakan yang menurut riset sebesar 65% umat Islam yang belum bisa baca Alquran," ujar Syafruddin.

 

Sementara itu, di Masjid Al-Musannif juga tengah melaksanakan babak penyisihan MTQ dan Tahfizh Al-Quran yang diadakan Yayasan Haji Anif (YHA) yang diikuti seribu peserta dari berbagai daerah. Hadir dalam acara Wakapolda Sumut Brigjen Pol Jawari.


Kemudian Pangdam I/BB Mayjen TNI Achmad Daniel Chardin, Wakil Bupati Deliserdang Ali Yusuf Siregar, Ketua Umum DPP BKPRMI Said Aldi Al Idrus, Ketua DMDI Sumut M Isa Indrawan, Ketua BKPRMI Sumut Syafrizal Harahap, Ketua MUI Sumut Maratua Simanjuntak, Ketua Panitia MTQ DMDI Chairul Amri.


Kategori : News


Editor     : AHS



Post a Comment

Lebih baru Lebih lama