BEKASI, suarapembaharuan.com - Warga Perumahan Harvest City, Kecamatan Setu, Kabupaten Bekasi, bakal mendapat pelayanan air bersih dari Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Bhagasasi Bekasi. Saat ini, telah dicanangkan pembangunan sistem pengolahan air minum (SPAM) di perumahan tersebut. Ditargetkan, dalam waktu dua tahun, pelayanan air bersih kepada penghuni perumahan tersebut akan direaliasasikan.
“Kami sebagai operator air bersih berkewajiban untuk melayani air bersih kepada seluruh masyarakat Kabupaten Bekasi, termasuk warga di Perumahan Harvest City,” kata Direktur Utama PDAM Tirta Bhagasasi Bekasi, Usep Rahman Salim, Rabu (1/3/2023).
Dia berharap, semoga rencana ini dapat dimudahkan oleh Allah SWT dan diberikan kekuatan, kesehatan serta pemikiran yang jernih untuk dapat memenuhi pelayanan air bersih kepada masyarakat di Kabupaten Bekasi.
Sementara itu, Direktur PT Dwi Gunatama Rintisprima, Ricky Christanto, berharap rencana pembangunan SPAM dapat berjalan lancar dan penghuni di Perumahan Harvest City, segera dilayani air bersih PDAM Tirta Bhagasasi Bekasi.
“Semoga kerjasama ini dapat berjalan lancar,” imbuhnya.
Pengembang Perumahan Harvest City Setu menyerahkan lahan hibah seluas 9.551 meter persegi (m2) untuk pengembangan SPAM dari PDAM Tirta Bhagasasi Bekasi.
Foto: SP
Pengembang Perumahan Harvest City, PT Dwi Gunatama Rintisprima, menyerahkan hibah lahan untuk pengembangan SPAM kepada PDAM Tirta Bhagasasi Bekasi.
Kstegori : News
Editor : AHS
Posting Komentar