Wagub Musa Rajekshah Minta IWAPI Masifkan Pembinaan UMKM

MEDAN, suarapembaharuan.com - Wakil Gubernur (Wagub) Sumatera Utara (Sumut), Musa Rajekshah, berharap DPC Ikatan Wanita Pengusaha Indonesia (IWAPI) Kota Medan bisa lebih masif memberikan pembinaan kepada para pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM).


Ist

“Kami berharap IWAPI bisa lebih masif lagi dalam melakukan pembinaan UMKM, agar produksinya semakin berkualitas, memiliki nilai jual dan mampu bersaing dengan produk lainnya,” ujar Ijeck, sapaan akrab Musa Rajekshah saat menerima kunjungan DPC IWAPI Medan, Selasa (31/1/2023).


Selain itu, lanjut Ijeck, IWAPI Medan diharap ikut mengedukasi pelaku UMKM dalam akses permodalan, sekaligus terhindar dari rentenir atau aplikasi pinjaman online (Pinjol) ilegal. 


“Banyak masyarakat kita yang tidak menerima informasi secara baik soal KUR, akhirnya saat ada masalah dalam permodalan larinya ke rentenir. IWAPI Medan bisa memberikan edukasi atau akses informasi untuk mereka, buat acara ke kecamatan, ke desa-desa,” harapnya.


Menurutnya, IWAPI diisi oleh perempuan-perempuan hebat dari latar belakang profesi dan bidang usaha yang berbeda-beda. 


Keragaman ini diyakini membuat IWAPI Medan tidak diragukan lagi dalam dalam menghadirkan kegiatan. 


Ijeck yang juga Ketua PMI Medan mengaku siap mendukung  rencana kerja sama dengan PMI Medan untuk aksi sosial donor darah di 21 Dewan Pengurus Ranting IWAPI Kota Medan.


“PMI Medan kapan saja siap bila dibutuhkan, saya apresiasi IWAPI Medan yang juga aktif berkegitan sosial. Selain donor darah, saya juga harap IWAPI Medan bisa sekaligus ikut dalam upaya penurunan stunting,” pungkasnya. 


Menanggapi harapan Wagub Ijeck, Wakil Ketua Umum Bidang Pariwisata Budaya dan Ekonomi Kreatif IWAPI Medan, Ika Purnama Dewi, menyampaikan pihaknya juga berupaya dalam memberikan pembinaan kepada UMKM. 


“Sejauh ini, anggota binaan IWAPI Medan 69% skala mikro, 27% skala kecil, 3% skala menengah dan 1% skala besar. Kami berusaha dapat mendukung pembangunan ekonomi Kota Medan dan turut serta berperan aktif dalam bidang ekonomi, sosial, budaya bagi masyarakat,” katanya.


IWAPI menurut Ika ingin mengubah penilaian orang soal IWAPI yang fokus dengan bisnis dan sosialita. Tahun ini IWAPI ingin aktif berkegiatan sosial.


“Kehadiran kami hari ini ingin menyampaikan rencana MoU dengan PMI Kota Medan untuk rutin melaksanakan donor darah di 21 kecamatan di Kota Medan,” ujar Ika.


Kategori : News

Editor     : AHS


Post a Comment

Lebih baru Lebih lama