MEDAN, suarapembaharuan.com - Ketua Dewan Pakar DPW Partai NasDem Sumut, Rahudman Harahap mengajak para advokat (pengacara) ikut berperan mengembalikan kepercayaan masyarakat kepada hukum.
Ist |
Hal itu disampaikannya dalam acara Musyawarah Cabang (Muscab) Asosiasi Advokat Indonesia (AAI) Kota Medan di Hotel Emerald Garden, Jumat (24/2/2023).
"Mengembalikan kepercayaan masyarakat atau bring back trust itu penting terutama di bidang hukum. Advokat sebagai penasehat hukum dan kuasa hukum sesuai dengan UU No. 18 Tahun 2003 tentang Advokat, bahwa advokat adalah orang yang berprofesi memberi jasa hukum, baik di dalam maupun di luar pengadilan," kata Rahudman Harahap ketika di wawancarai wartawan.
Didampingi Ketua AAI Kota Medan, Syarwani, Rahudman menegaskan bahwa advokat tidak hanya berperan di dalam persidangan, tetapi juga diluar persidangan. "Peran advokat melakukan edukasi (pendidikan) hukum kepada masyarakat juga sangat penting. Maka itu advokat harus mempunya wawasan dan pergaulan yang luas," kata Rahudman lagi.
Sementara itu Ketua AAI Kota Medan yang juga merupakan Sekretaris DPW Partai NasDem Sumut, Syarwani menyambut baik gagasan Rahudman dengan slogan Bring Back Trust itu. Pengacara kondang sekaligus politisi ini juga menambahkan bahwa AAI merupakan organisasi advokat yang selama ini memberi atensi pada pendidikan hukum kepada masyarakat.
Muscab AAI Kota Medan direncanakan berlangsung dua hari sejak Jumat-Sabtu (24-25/2) untuk memilih ketua yang baru periode 2023-2028. Kandidat kuat Ketua AAI Kota Medan adalah Yance Aswin.
Kategori : News
Editor : PAS
Posting Komentar