MEDAN, suarapembaharuan.com - Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) Zainudin Amali optimis Danau Toba di Sumatera Utara menjadi tempat balapan terbaik dalam ajang F1 Powerboat dan bisa meningkatkan sport tourism di Indonesia.
Ilustrasi |
Menpora Amali menilai kawasan danau alami berukuran besar itu memiliki hawa sejuk. “Saya sudah melakukan serah terima (keketuaan F1 Powerboat) dari Uni Emirat Arab. Jujur saya merasakan tempat balap disana, dan jika dibandingkan itu lebih baik di Danau Toba, itu alami dan sejuk,” kata Menpora Amali di Medan, Rabu (8/2/2023).
Menpora Amali bilang ajang kelas dunia tersebut harus dimanfaatkan dengan baik, khususnya masyarakat Sumatera Utara. Sebab selain mendongkrak sport tourism, juga akan meningkatkan perekonomian didaerah tersebut.
“Jadi nanti itu akan banyak yang hadir disini, termasuk juga pebalap top dunia. Dengan adanya F1 Powerboat harapan kita sport tourism semakin meningkat. Begitu juga dengan perekonomian khususnya di kawasan Toba,” ujar Menpora Amali.
Lebih lanjut, Menpora Amali juga menyampaikan animo masyarakat sangat tinggi dalam menyambut F1 Powerboat. Ini terbukti dengan tiket yang sudah habis terjual.
“Nah ini tiket kan sudah habis terjual. Memang sangat luar biasa. Saya pesan betul untuk kesiapan masyarakat harus diperhatikan lagi, kesipan SDM kita harus baik. Kita ingin orang yang datang kesini mendapat kesan yang baik,” jelas Menpora Amali.
Seperti diketahui, ajang balapan F1 Powerboat ini akan berlangsung pada 24-26 Februari 2023. Penyelenggaran tersebut bisa membuat Danau Toba semakin dikenal dimata dunia.
Kategori : News
Editor : RAS
Posting Komentar