Brigjen Pol Sandi Nugroho Jabat Kadiv Humas Polri

JAKARTA, suarapembaharuan.com - Gerbong mutasi perwira tinggi (Pati) dan perwira menengah (Pamen) Polri, kembali terbuka lebar. Kapolri mempercayakan Brigjen Pol Sandi Nugroho, yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala Biro Jianstra SSDM Polri, sebagai Kadiv Humas Polri.


Brigjen Pol Sandi Nugroho. Ist

Dengan promosi jabatan oleh Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo, maka pangkat mantan Kapolrestabes Medan itu naik setingkat dari bintang satu menjadi bintang dua (Irjen Pol). Sandi Nugroho menggantikan Irjen Dedi Presetyo, yang ditunjuk menjadi As SDM Mabes Polri.


Berdasarkan Telegram Kapolri nomor; ST/497/II/KEP./2023ST/498/II/KEP./2023, Kapolri juga menunjuk Komjen Ahmad Dofiri menjadi Irwasum Polri yang sebelumnya menjabat sebagai Kabaintelkam Polri.


Diketahui, Dofiri juga ramai dikenal karena memimpin sidang etik Eks Kadiv Propam Polri Ferdy Sambo yang kasusnya cukup mengejutkan publik atas pembunuhan Brigadir Novriansyah Yoshua Hutabarat.


Sementara itu, Kabaintelkam Polri dijabat oleh Irjen Wahyu Widada yang sebelumnya menjabat sebagai As SDM Polri.


Sedangkan Kombes Pol Tatan Dirsan Atmaja yang selama ini menjabat Dir Reskrimum Polda Sumatera Utara, ditempatkan pada jabatan baru sebagai Alanis Kebijakan Madya Bidang Pidum Bareskrim Polri, dalam rangka Dik Sespimti Polri Dikreg ke-32 tahun 2023.


Kategori : News

Editor     : AHS


Post a Comment

Lebih baru Lebih lama