Bantah Ebenezer, ARG: Ganjar Tokoh Beretika dan Punya Gagasan

JAKARTA, suarapembaharuan.com - Sebanyak 64 relawan Ganjar Pranowo yang tergabung dalam Aliansi Relawan Ganjar (ARG) menyayangkan pernyataan Ketua Umum Jokowi Mania (Joman) Immanuel Ebenezer (Noel) yang menyebutkan Ganjar Pranowo tidak mempunyai keberanian dan gagasan. 



ARG menegaskan, Ganjar Pranowo adalah tokoh yang beretika dan jelas memiliki gagasan sehingga bisa berhasil memimpin Jawa Tengah.


Noel menyampaikan hal tersebut ketika membubarkan relawan Ganjar Pranowo (GP) Mania.


"Ganjar Pranowo bukan tidak punya keberanian, tetapi Ganjar Pranowo orang yang beretika dan mempunyai adab ketimuran yang tinggi kepada partainya. Sebagai seorang kader, Ganjar Pranowo taat pada aturan dan mekanisme partai. Menurut kami langkah Ganjar Pranowo sudah berada dalam rel yang benar," tulis Aliansi Relawan Ganjar atau ARG dalam pernyataan pers bersama yang diterima redaksi, Sabtu (11/2/2023).


Para relawan menilai pernyataan Noel tidak berdasar sama sekali. Buktinya, Ganjar sudah menjabat Gubernur Jawa Tengah 2 periode dan kepemimpinannya berhasil. Tentunya keberhasilan Ganjar tidak terlepas dari gagasan dan program yang dimilikinya. 


"Jadi, pernyataan Noel tidak beralasan dan mengada dan kami duga pernyataan dan langkah Noel lebih didorong oleh rasa sakit hati karena tak direspons Ganjar selama ini," ungkapnya.


ARG juga menilai keluarnya Noel dari barisan relawan Ganjar tidak akan berpengaruh apa-apa terhadap Ganjar dan elektabilitas Ganjar. Justru hal tersebut positif karena Noel ibarat duri dalam daging dan bukan karakter relawan sejati. 


"Kami yakin elektabilitas Ganjar tetap tinggi tanpa adanya Noel. Elektabilitas ini tentunya merupakan wujud apresiasi masyarakat atas kinerja, gagasan dan program Ganjar dalam memimpin Jawa Tengah dan nantinya memimpin Indonesia di Tahun 2024 untuk meneruskan program-program dan kebijakan presiden Jokowi," pungkas ARG.


ARG merupakan aliansi taktis dan strategis kerjasama antar organisasi relawan Ganjar untuk memenangkan Ganjar Pranowo di Pilpres 2024.


Berikut ini daftar 64 relawan yang tergabung dalam ARG.


1. ForGan (Forum Relawan Ganjar)

2. Brigade Nasional (Barisan Rakyat Indonesia Gelorakan Demokrasi)

3. Indonesia Berani

4. USA For Ganjar

5. RPN (Relawan Padamu Negeri)

6. DAG (Dukung Aja Ganjar)

7  BBG (Betawi Bela Ganjar)

8. LGO (Lady & Gent Orange)

9. BNP (Barisan Nasionalis Pancasila)

10. RJN Forgan (Rekan Jaringan Nusantara)

11. ASRI Ganjar

12. Kompak For Ganjar

13. SaPa Ganjar (Sahabat Pancasila utk Ganjar Pranowo)

14. Indonesia GAP 9

15. FERAKSI

16. BMP (Barigade Merah Putih)

17. GPI (Garda Pilar Indonesia)

18. FORMASSI (Forum Masyarakat Pejuang Demokrasi)

19. Ganjar 2024 (Gerakkan anak negeri untuk perjuangan & transformasi )

20. TGJ (Tim Garuda Jokowi untuk Ganjar)

21. DPP Laskar Siliwangi

22. DPP Brigade Permesta

23. BKP Ganjar Presiden (Balai Konsolidasi Pemenangan Ganjar Presiden)

24. FORBHIN (Forum Bhinneka Indonesia)

25. KG (Kawan Ganjar)

26. BRIB (Bersama Rakyat Indonesia Bersatu)

27. GSPI (Generasi Sosial Peduli Indonesia)

28. π™‚π˜Όπ™ˆπ˜Όπ™‰ (Ganjar Mania)

29. LGP (Laskar Ganjar Puan)

30. GGS (Gerakan Ganjar Sejati)

31. GPR (Ganjar Pilihan Rakyat)

32. SIB (Srikandi Indonesia Berkibar)

34. BETA Indonesia

35. Batara Indonesia

37. SIGanjar Masyarakat Nusantara

38. DGP8 (Dukung Ganjar Pranowo Presiden RI ke 8)

39. GPN (Ganjar Perkasa Nusantara)

40. GANTARI (Ganjar Nusantara Republik Indonesia)

41. GAP (Ganjar Aja Pilihanku)

42. LST  (Laskar Soko Tunggal)

43. MTM  (Mitra Tani Mandiri )

44. SGI (Solidaritas Ganjar Istimewa)

45. Tenor Gemantara

46. RJI For Ganjar

47. Bravo Ganjar

48. RGP-RI (Relawan Ganjar Presiden RI)

49. Nusantara'98

50. POS Ganjar

51. ChoGan

52. DeGan Ijo

53. GCN (Gerakan Cinta Nusantara

54. SBA (Srikandi Bejo Akmal)

55. FJG (Forum Jateng Gayeng)

56. SERGAP (Sedulur Ganjar Pranowo)

57. GP Indonesia (Galang Persaudaraan Indonesia)

58. BK-NKRI untuk GP

59. SCN (Sedulur Cinta NKRI)

60. Pelita Hati Rakyat

61. SBA (Srikandi Bejo Akmal)

62. IMA Jokowi

63. SIBER (Sahabat Indonesia Bersatu).m

64. Komando Ganjar


Kategori : News

Editor     : AHS


Post a Comment

Lebih baru Lebih lama