Polrestabes Medan Dukung Ajang Dunia F1H20

MEDAN, suarapembaharuan.com - Polrestabes Medan melaksanakan kegiatan kurve dalam rangka mendukung pelaksanaan event Internasional F1H20, Senin (16/1/2023).



Kegiatan kurve dilaksanakan di tiga lokasi yakni di Jalan HM. Yamin s/d Simpang Aksara, Jalan Sutomo s/d simpang Nomensen dan Jalan William Iskandar s/d Jalan Gurilla.


Kapolrestabes Medan Kombes Pol Valentino Alfa Tatareda menyampaikan kegiatan ini digelar bersama Sat Pol-PP Pemko Medan, dan Kodim 0201/Kota Medan.


"Tiga pilar di wilayah hukum Polrestabes Medan,dalam rangka mendukung pelaksanaan event Internasional F1 H20," ujarnya.


Valentino menyampaikan dalam kegiatan, personil Satfung Polrestabes Medan bekerja sama dengan unsur 3 Pilar membersihkan dan mengangkut sampah-sampah yang berada di pinggiran jalan protokol tersebut.


"Kegiatan berlangsung dengan tertib dan lancar, dilanjutkan ishoma dan apel dan konsolidasi personel," tukasnya.


Kategori : News

Editor     : RAS


Post a Comment

Lebih baru Lebih lama