JAKARTA, suarapembaharuan.com - FujiFilm Indonesia mengumumkan pembukaan toko konsep pertamanya di Indonesia di Mal Kota Kasablanka, Jakarta. Toko konsep ini dibuka dengan bekerjasama dengan Fujishop untuk merayakan dan memperkenalkan berbagai lini usaha Fujifilm Indonesia mulai dari pengambilan gambar, pencetakan gambar sampai dengan produk perawatan wajah Astalift dari FujiFilm.
Foto: kiri ke kanan (Steven Obed Ongkowijaya (FUJISHOPid), Mr. Haruto Iwata (Managing Director FFAP), dan Mr. Masato Yamamoto (President Director FFID). Ist |
Di toko ini, FujiFilm menawarkan berbagai pengalaman mulai dari pengalaman touch and try dengan lini lengkap Xseries dan juga Instax corner dimana pengunjung dapat mengekspresikan sisi kreatifitas mereka.
Toko ini juga dilengkapi dengan Photo Imaging Experience Zone dimana pengunjung dapat mengambil foto, mencetak foto lengkap dengan fitur pengeditan yang mudah menggunakan produk Fujifilm. Tidak berhenti sampai disini, ini adalah toko konsep pertama yang memperkenalkan produk perawatan wajah Astalift yang dikembangkan dengan pendekatan ilmiah dengan dasar riset dan ilmu pengetahuan serta teknologi mutakhir FujiFilm.
“Toko konsep ini diluncurkan untuk meningkatkan pengalaman pengunjung dengan Fujifilm, sebagai penghubung bagi mereka untuk menjelajahi, menyentuh, mencoba, dan mempelajari lebih lanjut tentang portofolio produk dan layanan kami, melalui toko ini pun kami ingin memperkenalkan lini usaha FujiFilm yang tidak hanya berhenti pada bidang fotografi,” ungkap Masato Yamamoto, Presiden Direktur PT. FujiFilm Indonesia.
“Sesuai dengan sejarah panjang kami di bidang fotografi, kami ingin toko konsep ini akan menjadi one stop store yang menawarkan pengalaman berinteraksi dengan FujiFilm di Indonesia,” tambahnya.
Steven Obed, Fujishop menambahkan, “Dengan adanya toko dengan konsep terbaru ini kami berharap tidak hanya fotografer tetapi semua pengunjung dapat menikmati berinteraksi langsung dan merasakan mudahnya untuk menunjukkan sisi kreatifitas mereka dengan produk FujiFilm.”
Toko konsep pertama ini merupakan komitmen FujiFilm Indonesia untuk terus menawarkan pengalaman yang tidak terlupakan tidak hanya di bidang fotografi selaras dengan semangat Never Stop.
Optimisme Fuji Film
Hadirnya toko konsep FujiFilm Indonesia di Mal Kota kasablanka menyiratkan optimisme pasar kamera digital. Sejauh ini deretan produk kamera canggih FujiFilm telah hadir di Indonesia.
Deretan kamera canggih yang telah dikenalkan di Indonesia adalah Mirrorless Digital FujiFilm X-H2S. Kamera canggih besutan FujiFilm tersebut juga ikut dikenalkan kembali dalam acara pembukanaa toko konsep.
Mirrorless Digital FujiFilm X-H2S hadir melengkapi jajaran kamera digital mirrorless Seri X, yang terkenal dengan kualitas foto dan video yang luar biasa serta dilengkapi dengan teknologi reproduksi warna paten milik FujiFilm.
X-H2S adalah kamera flagship yang memiliki kinerja terbaik dalam pengambilan foto dan video sepanjang sejarah Seri-X. Hal ini karena X-H2S menggunakan sensor “X-TransTM CMOS 5 HS” dengan resolusi 26,16MP, yang mampu membaca sinyal 4x lebih cepat dari model sebelumnya. Selain itu, “X-Processor 5” juga memiliki kecepatan pemrosesan gambar 2x lipat lebih cepat.
Kamera Fujifilm X-H2S memiliki fitur AF yang lebih sempurna, yang mampu memotret hingga 40 frame per detik. Autofocus ini juga dilengkapi teknologi pengenalan subjek foto, dan bahkan dapat merekam video beresolusi 6.2K/30P dan 4K/120P.
Beberapa fitur lainnya adalah stabilisasi gambar dalam five-axis in-body yang menawarkan keunggulan hingga 7.0 stop, bodi magnesium yang sangat kuat, hardware yang kompatibel dengan model sebelumnya, serta interface yang lebih beragam, seperti slot baru untuk kartu Type-B CFexpressTM dan transmitter file opsional (dijual terpisah).
Dengan fitur yang sangat lengkap, kehadiran Fujifilm X-H2S mampu memenuhi beragam kebutuhan fotografer dan videografer profesional, termasuk dalam fotografi olahraga, bird photography, hingga proyek fotografi solo.
“Pada tahun 2012, Fujifilm pertama kali merilis kamera digital mirrorless ‘FUJIFILM X-Pro1’, dengan sensor gambar dan prosesor yang dirancang sendiri oleh perusahaan kami. Sejak saat itu, FUJIFILM terus mengembangkan lini seri X, dengan peluncuran empat generasi perangkat selama satu dekade terakhir, untuk mengejar kesempurnaan gambar dan portabilitas yang lebih canggih,” jelas Masato Yamamoto selaku Presiden Direktur FujiFilm Indonesia.
Kehadiran kamera digital mirrorless “X-H2S” kali ini juga ikut menandai kehadiran perangkat generasi lima, yakni X-TransTM CMOS 5 HS dan X-Processor 5. Dengan berbagai fitur dan perangkat yang telah disempurnakan, kamera FUJIFILM “X-H2S” hadir sebagai partner yang tepat bagi semua kebutuhan fotografi dan videografi profesional.
Kategori : News
Editor : AHS
Posting Komentar