TANGERANG, suarapembaharuan.com - Perusahaan nutrisi global, Herbalife Nutrition menyelenggarakan VERSE Future Healthy sebagai puncak dari peringatan hari jadi Herbalife Nutrition Indonesia yang ke-24 tahun.
Ist |
Kegiatan ini diadakan di Summarecon Mal Serpong pada 22 dan 23 Oktober 2022, yang dihadiri sebanyak 6.000 orang pengunjung.
Senior Director dan General Manager, Herbalife Nutrition Indonesia Andam Dewi mengatakan, Herbalife Nutrition sangat senang dapat kembali mengadakan kegiatan yang dilakukan secara offline dalam skala besar setelah dunia mengalami pandemi.
Selain dirayakan bersama Member Independen serta para atlet yang disponsori, acara ini juga terbuka untuk khalayak umum terutama kaum muda untuk mengenal lebih jauh mengenai dunia wirausaha pada Minggu, (23/10/2022).
Menurut temuan “2021 Asia Pacific Young Entrepreneurs Survey”, mayoritas reponden di Indonesia (66%) belum memiliki usaha dan bercita-cita untuk memulai atau membuka usaha sendiri, apabila mereka membuka usaha sendiri, sebanyak (45%) responden Indonesia lebih dimotivasi oleh keinginan untuk perubahan karir, dan sebanyak (30%) responden percaya dengan memulai berwirausaha akan membantu peluang untuk lebih sukses.
“Herbalife Nutrition memupuk semangat kewirausahaan dengan memberikan kebebasan dan fleksibilitas dalam mengikuti passion mereka, serta keinginan untuk perubahan karir. Dengan melihat masa muda mereka sebagai suatu peluang, terutama dalam hal beradaptasi dengan teknologi dan memiliki ide-ide segar.
Member Independen dapat memutuskan jam kerja dan bekerja dari mana pun yang mereka pilih. Sehingga ini merupakan peluang bisnis yang sesuai dengan kehidupan setiap pengusaha,” kata Andam.
Untuk membantu mewujudkan hal ini, maka dalam 2 hari penyelenggaraan para pengunjung dapat mengikuti rangkaian Inspiring Talk mengenai entrepreneurship dan gaya hidup sehat aktif bersama Member Independen dan Influencer ternama, yang juga disiarkan secara langsung atau live streaming melalui akun Facebook dan YouTube milik Herbalife Nutrition Indonesia.
Tidak hanya itu, terdapat pula booth Herbalife Nutrition yang menyediakan pemeriksaan indeks lemak dan glikemik secara gratis, serta kesempatan mencoba produk Herbalife Formula 1 Nutritional Shake Mix dan Green Tea Pomegranate.
Para pengunjung juga diajak aktif berolahraga dengan mengikuti rangkaian kegiatan Healthy Active Lifestyle (HAL) seperti sesi Cardio Dance dan Pound Fit yang dipadukan dengan musik yang dimainkan DJ, mencoba serunya bersepeda secara virtual di booth virtual cycling serta menikmati hiburan dari band papan atas tanah air seperti Drive dan D’Masiv.
“Dengan berbagai rangkaian kegiatan ini, diharapkan dapat berbagi semangat dengan para nutrition enthusiast yang memiliki pemikiran sama, yaitu untuk membantu orang lain mencapai gaya hidup yang lebih sehat, didukung dengan asupan nutrisi yang baik,” tambah Andam Dewi.
Herbalife Nutrition resmi beroperasi di Indonesia sejak 14 September 1998. Selama itu pula Herbalife Nutrition dikenal sebagai perusahaan nutrisi yang produk-produknya didistribusikan secara resmi melalui Member Independen dan selalu mengajak masyarakat untuk memiliki gaya hidup sehat dan aktif melalui asupan nutrisi baik.
Herbalife Nutrition juga mendukung berbagai kegiatan olahraga dan mensponsori atlet-atlet terbaik. Di Indonesia sendiri, Herbalife Nutrition memiliki 36 sponsored athletes dan telah mendukung lebih dari 50 kegiatan olahraga selama tahun 2022 ini.
“Eksistensi Herbalife Nutrition di Indonesia selama 24 tahun ini tidak lepas dari dukungan para member independen, atlet yang kami sponsori, staff dan stakeholders perusahaan. Kami bangga dapat hadir menemani perjalanan masyarakat Indonesia yang mencintai gaya hidup sehat aktif," pungkas Adam.
Kini pihaknya ingin merangkul generasi muda berikutnya untuk meneruskan kecintaan yang sama, sekaligus membuka jalan bagi mereka yang bercita-cita memiliki bisnis sendiri atau menjadi pengusaha sejak usia muda.
Kategori : News
Editor : AHS
Posting Komentar