IPK Nyatakan Siap Kawal Pemilu 2024

MEDAN, suarapembaharuan.com - Ketua DPP Ikatan Pemuda Karya (IPK), H Rahudman Harahap meminta semua pihak untuk bersama menjaga kondusifitas. Kerukunan antarsuku, antaragama di Sumut harus jadi perekat persatuan di Sumut. 



"Sumut harus jadi contoh bagi daerah lain untuk menjaga kondusifitas di tahun-tahun politik,", kata Rahudman Harahap dalam silaturahmi dengan kalangan tokoh pemuda, media dan aktivis LSM di Sumut, Senin (24/10/2022). 


Hadir dalam pertemuan tersebut, Ketua Harian Satgas DPP IPK, Surya Wahyu Danil, Ketua Jampi Sumut, Zakaria Rambe, Ketua Pergerakan Kader Nahdlatul Ulama (PKNU) Sumut, Potan Edy Siregar, tokoh Nahdlatul Ulama (NU) Sumut, Emir El Zuhdi Batubara, Wakil Ketua DPD Perindo Sumut, RR Sasmaya Hati, Ketua KNPI Sumut, Achmad Khairuddin serta Bendahara Paguyuban Sedulur Selawase, Endang Sri Astuti. 


Dalam diskusi terbatas itu, Rahudman menyebutkan sebagai wujud tanggungjawab pribadi dan sosial, mengajak seluruh lapisan masyarakat Sumut untuk bersama-sama menyongsong tahun politik 2024 dengan gembira sebagai bentuk perayaan demokrasi di Indonesia.


"Sebagai kader partai politik dan tokoh masyarakat, sebagai pimpinan organisasi kepemudaan, saya mengimbau agar seluruh masyarakat Sumut, ikut berperan aktif mengawal Pemilu 2024 yang damai, serta turut menjaga suasana kondusif di Sumut," tegasnya lagi. 


Rahudman juga mendukung penuh aparat penegak hukum atau dalam hal ini Kepolisian Daerah (Polda) Sumut untuk tetap memberikan rasa aman, nyaman dan menjaga persatuan dan kesatuan masyarakat guna mencegah polarisasi di tengah-tengah masyarakat. 


Ketua Harian Satgas DPP IPK, Surya Wahyu Danil menambahkan harapan yang disampaikan Rahudman terhadap kondisi di Sumut merupakan sebuah keharusan di Sumut.


"Implementasinya akan sangat sulit di masyarakat, tapi kita yakin dengan kebersamaan dan harapan kita untuk menjaga suasana kondusif di Sumut menjadi tanggungjawab bersama," ucap Surya Wahyu Danil yang juga merupakan Ketua DPD Kongres Advokat Indonesia (KAI) Sumut. 


Sedangkan Zakaria Rambe dari Jaringan Masyarakat Pemantau Kepolisian (Jampi) Sumut menyambut positif pernyataan Rahudman Harahap. Sebagai tokoh masyarakat Sumut, Zakaria menyebutkan himbauan dari Rahudman untuk menjaga suasana kondusif di Sumut, merupakan tanggungjawab sosialnya. 


Ketua DPD KNPI Sumut, Achmad Khairuddin mengatakan inisiatif Rahudman Harahap yang ingin membangun kesejukan politik di Sumut, merupakan sesuatu yang harus diapresiasi. Khairuddin malah menyebutkan Rahudman Harahap sebagai tokoh inisiator Pemilu Damai di Sumut.


Kategori : News

Editor     : AAS


Post a Comment

Lebih baru Lebih lama