MEDAN, suarapembaharuan.com - Polrestabes Medan bersama dengan Forkopimda plus Kota Medan menggelar acara pembagian Bendera Merah Putih dan stiker semarak Kemerdekaan RI kepada masyarakat.
Ist |
Acara pembagian Sangsaka Merah Putih ini digelar di Jalan Bukit Barisan, persisnya di depan Pos Lantas Lapangan Merdeka, Selasa (16/8/2022) pagi.
Turut hadir dalam acara pembagian itu antara lain Kapolrestabes Medan Kombes Pol Valentino Alfa Tatareda, Dandim 020 Kota Medan, Wakapolrestabes Medan AKBP Yudhi Hery Setiawan.
Kemudian Kejari Kota Medan, Kasat Pol PP Pemko Medan (mewakili Walikota Medan), tokoh adat dan tokoh masyarakat Kota Medan dan PJU Polrestabes Medan.
Kapolrestabes Medan Kombes Pol Valentino Alfa Tatareda menyampaikan pembagian Bendera Merah Putih ini dalam rangka menyemarakkan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang Ke-77.
"Sekaligus menggelorakan semangat nasionalisme dan kebangsaan di hari Kemerdekaan Republik Indonesia," pungkasnya. (Dedi)
Kategori : News
Editor : AAS
Posting Komentar