PARAPAT, suarapembaharuan.com - H+4 Lebaran, Kota turis Parapat, Kecamatan Girsang Sipanganbolon, Kabupaten Simalungun, diperkirakan diserbu 10 ribu lebih wisatawan yang didominasi pemotor, Kamis (5/5/2022).
Ist |
Camat Girsang Sipanganbolon, Josua M Simaibang mengatakan, sebagian besar wisatawan yang berkunjung ke Parapat, datang dengan mengendarai sepedamotor.
Sedangkan tempat-tempat favorit yang dikunjungi terutama Pantai Bebas Parapat dan Pesanggrahan Bung Karno.Selain itu ada juga wisatawan yang hanya singgah di Parapat untuk selanjutnya menyeberang ke Pulau Samosir.
Akibat ramainya wisatawan yang bekunjung arus lalulintas di kota Parapat terlihat macet dan antrian kenderaan cukup panjang. "Petugas Dinas Perhubungan Pemkab Simalungun, polisi dan Satpol PP bekerja keras mengatur arus lalulintas, sehingga meski kenderaan padat dan terjadi kemacetan dapat dengan cepat diurai," sebut Josua.
Josua memprediksi tingkat kunjungan wisatwan akan menembus 30 ribu per hari pada akhir pekan nanti.
Kategori : News
Editor : AHS
Posting Komentar