LABUHANBATU, suarapembaharuan.com - Terpantau dari udara terjadi kemacetan arus mudik lebaran Idul Fitri 1443 H di Lintas Sumatera wilayah Labuhan Batu, Kapoldasu Irjen Pol.Drs.Panca Putra Simanjuntak langsung turun mengurai kepadatan arus lalulintas.
Ist |
Tak canggung, jenderal bintang dua itu layaknya polisi lalulintas. Pimpinan tertinggi Poldasu itu terus menggelar tangannya sembari membunyikan print agar pengendara dengan tertip melakukan kenderaannya. Pandangan kasat mata itu terlihat di lintasan rel kereta api Labuhan Batu-Rantau Prapat.
Melihat Kapoldasu turun tangan, para pejabat utama (PJU) Poldasu turut andil bagian mengatur arus lalulintas yang terjadi perlambatan akibat rel kereta api.
“Terimakasih pak Kapolda Irjen Panca Putra Simanjuntak. Tindakan cepat bapak membuat pengendara puas dan arus lalulintas lancar. Kami mengapresiasi layanan Polda Sumut cukup baik dalam mengatasi kemacetan arus mudik di Jalinsum,” ucap Iwan warga Medan yang hendak mudik ke Pekanbaru, Minggu (1/5/2022).
Polda Sumatera Utara mengakui saat H-1 menjelang perayaan Idul Fitri 1443 H, terjadi kepadatan volume kendaraan di daerah perbatasan Provinsi Sumatera Utara-Riau.
Kabid Humas Polda Sumut, Kombes Pol Hadi Wahyudi, mengatakan satu hari menjelang lebaran volume kendaraan yang masuk ke Sumatera Utara cukup padat. “Hari ini terjadi kepadatan kendaraan,” katanya.
Lanjutnya, hasil pantauan lalu lintas dari Riau menuju Kota Medan, volume kendaraan saat padat. Kepadatan kendaraan itu terjadi di daerah Kabupaten Labuhanbatu, Labuhanbatu Utara, Labuhanbatu Selatan dan Asahan.
“Dari Riau menuju Sumatera Utara (Kota Medan) melalui Labuhanbatu, Labuhanbatu Utara dan sekitarnya mengalami kepadatan bahkan cenderung macat,” ucapnya.
Dengan terjadinya kepadatan kendaraan ini, sambung Hadi, pihaknya telah menurunkan personel kepolisian untuk mengurai kemacatan. “Kita sudah turunkan personel,” akunya.
Selain itu, Polda Sumatera Utara juga telah melakukan rekayasa lalu lintas untuk mengurai kemacatan kendaraan. “Rekayasa juga sudah kita lakukan,” ucap Hadi.
Dia mengaku kalau banyak pemudik dari lintas timur Sumatera yang masuk ke Sumatera Utara. “Pemudik banyak dari sana,” ujarnya.
Sedangkan untuk jalur lintas Sumatera (Jalinsum) dari Medan – Tebingtinggi – Asahan, arus lalu lintas menyambut Lebaran cukup lancar. “Dari Tebingtinggi sampai Asahan ramai lancar,” pungkasnya.
Kategori : News
Editor : ZHR
Posting Komentar