JAKARTA, suarapembaharuan.com - Perencanaan keuangan jangka panjang telah menjadi salah satu faktor yang perlu diperhatikan, apalagi di masa kondisi yang serba tidak menentu saat ini. Mempersiapkan dana untuk jaminan masa depan keuangan keluarga, menjadi suatu kebutuhan yang tak dapat diabaikan.
Ist |
Salah satu aspek perencanaan keuangan yang seharusnya dapat dipersiapkan dengan mudah sejak dini adalah "warisan kebaikan" berupa dana tunai siaga yang akan terus menopang kondisi ekonomi, serta kehidupan orang-orang tersayang di masa depan apabila terjadi musibah kematian.
"Berkaca dari kondisi tersebut, Avrist Assurance berharap dapat mendorong serta meningkatkan literasi asuransi masyarakat Indonesia melalui produk asuransi jiwa berjangka syariah, yang diharapkan dapat menjadi produk unggulan di 2022," ujar Head of Product Avrist Assurance Jhon Mart, dalam webinar, Kamis (7/4/2022).
Head of Agency Avrist Assurance Nurmansjah Soleiman, menambahkan, hal ini terinspirasi dari adanya kebutuhan masyarakat Indonesia, untuk mempersiapkan dana warisan yang pasti dan terjangkau, serta mudah diwujudkan secara instan. Melalui Warisan 108, diharapkan dapat menjadi solusi terbaik dan termudah bagi masyarakat Indonesia, untuk menjamin kesejahteraan di masa depan.
“Selaras dengan motto ‘Warisan Kebaikan’, manfaat dari Warisan 108 selain dapat digunakan untuk ahli waris, juga dapat ditujukan untuk kebaikan sosial dan keagamaan, seperti Wakaf, Ngaben, Rambu Solo, Saur Matua, dan lainnya. Begitu pula dalam ajaran hukum Islam, seorang muslim wajib meninggalkan warisan untuk ahli waris,” ungkap Head of Sharia Avrist Assurance, Abdul Chalik.
Dia menuturkan, sejatinya, masyarakat sudah bisa mempersiapkan dana warisannya sejak memiliki income (pendapatan) atau mempunyai tanggung jawab keuangan. Maka sudah bisa memulai menabung warisan saat memiliki pendapatan itu.
Produk asuransi bukan merupakan produk yang hanya sekali ambil selesai. Melalui ini, maka akan bisa lebih mudah bagi para pemula berkontribusi dalam Warisan 108 sebesar Rp380.000 per bulan.
"Dengan dana sebesar itu, kalau menurut para perencana keuangan porsi yang disarankan untuk perencanaan masa depan 10-20%. Artinya produk ini bisa dimiliki oleh orang-orang yang memiliki income diatas UMR saja sudah bisa, kalau 10% sekitar Rp3,8 juta per bulan atau patokan 10% di income Rp2 juta-Rp2,5 juta sudah bisa mulai program ini, bisa dilakukan dalam lima tahun, setelah itu bisa mulai program baru lagi," jelasnya.
Dia menjelaskan, Warisan 108 by Avrist Syariah adalah produk asuransi jiwa berjangka yang memberikan perlindungan jiwa optimal hingga tertanggung berusia 108 tahun. Dengan manfaat asuransi yang besar dan jumlah kontribusi yang ringan serta terjangkau. Dengan menerapkan prinsip syariah, Warisan 108 menawarkan berbagai solusi inovatif yang diharapkan dapat memberikan kebaikan dan membantu masyarakat dalam mewujudkan perencanaan keuangan yang lebih baik.
Keunggulan Warisan 108 by Avrist syariah :
1. Masa perlindungan risiko meninggal dunia yang panjang hingga usia 108 tahun.
2. Manfaat maksimal yang tidak dibatasi.
3. Jumlah kontribusi yang sangat kecil dibandingkan dengan manfaat yang diperoleh.
4. Dapat digunakan untuk tujuan sosial dan keagamaan (Wakaf, Ngaben, Rambu Solo, Saur Matua dll).
5. Tersedia manfaat penyerahan polis.
6. Pembayaran kontribusi ringan secara tahunan/ 6 bulanan/ 3 bulanan/ bulanan, dengan masa pembayaran yang singkat: 3 tahun/ 5 tahun/ kontribusi tunggal (sekaligus).
Kategori : News
Editor : AHS
Posting Komentar