MEDAN, suarapembaharuan.com - Ketua Pewarta Polrestabes Medan, Chairum Lubis SH, melayat ke Balai Persemayaman Angsapura yang berada di Jalan Asia, Kota Medan, Minggu (6/3/2022).
Ist |
Chairum Lubis datang karena orangtua dari Asiong yang bernama Lim Mei Cen (88) warga Jalan Pendidikan No.63 D Medan, telah meninggal dunia.
Almarhum meninggal karena menderita sakit komplikasi. Saat ini mayat almarhum berada di ruangan Lotus C Angsapura Medan.
Rencana Kamis, 10 Maret 2022 jenazah almarhumah akan dikremasi di Krematorium Marga Ong di Tanjung Morawa, Deli Serdang.
Dalam melayat tersebut, Chairum Lubis yang juga Pemred media online pewarta.co ini turut didampingi Bun Han, Acai, Arifin, Budiman dan Achiong.
Dalam kesempatan itu juga, Chairum Lubis yang juga Sekretaris JMSI Sumut ini turut berbelasungkawa dan menyerahkan santunan yang diterima Asiong yang merupakan anak almarhumah.
Chairum Lubis mengatakan bahwa kegiatan ini rutin dilakukan karena rasa empati terhadap warga yang tidak pandang suku, agama dan antar golongan.
"Selain itu juga, kegiatan ini juga sesuai arahan dari Kapolda Sumut, Irjen Pol RZ Panca Putra, Waka Polda Sumut, Brigjen Pol Dr Dadang Hartanto SH SIK MSi, Kasektupa Lemdiklat Polri, Brigjen Pol Mardiaz Khusin Dwihananto SIK MHum, Kapolrestabes Medan Kombes Pol Valentino Alfa Tatareda, serta arahan dari Kombes Pol Riko Sunarko," pungkas Chairum Lubis. (Dedi)
Kategori : News
Editor : AHS
Posting Komentar