MEDAN, suarapembaharuan.com - Ketua Pewarta Polrestabes Medan, Chairum Lubis SH mendukung program Polri dalam meminimalisir khamtibmas kondusif dalam apel 3C (Curat, Curas dan Curanmor).
Ist |
Chairum Lubis juga mendorong Polsek Medan Area dalam memberantas penyakit masyarakat (pekat). Petugas melakukan itu demi terciptanya situasi kondusif di tengah masyarakat.
Dukungan Ketua Pewarta ini dikemukakan saat mengunjungi Posko Khamtibmas Polsek Medan Area tepatnya di simpang Jln. Denai/ Mamdala Bay Pass, Kec. Medan Denai.
Di lokasi itu, Ketua Pewarta tampak berbincang bincang dengan Kanit Reskrim Polsek Medan Area, Iptu Philil A Purba yang turut hadir personil piket Unit Reskrim Polsek Medan Area.
"Apresiasi dan dukunga penuh kita berikan kepada Polsek Medan Area Polrestabea Medan yang begitu solit menjaga situasi cipta kondisi kondusif khamtibmas di wilayah hukum jajaran Polrestabes Medan," ucap, Chairum Lubis yang juga merupakan Sekretaris JMSI Sumut ini.(Ril)
Kategori : News
Editor : AHS
Posting Komentar