Jadikan "Medan The Kitchen of Asia", Sandiaga Uno dan Bobby Nasution Kunjungi Kawasan Kesawan Square

MEDAN, suarapembaharuan.com - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno bersama Wali Kota Medan Bobby Nasution mengunjungi kawasan Kesawan Square, Sabtu (27/3/2021) malam. Rencananya lokasi ini akan dijadikan sebagai pusat kuliner ‘Medan The Kitchen of Asia’.

Instagram


Sandi mengatakan, Kemenparekraf mendukung penuh gagasan ini karena memang magnet Kota Medan ada pada pengalaman kulinernya. Di samping itu, perlu juga ditambahkan cerita-cerita sejarah dibaliknya untuk menambah nilai dari kuliner tersebut.

 

Salah satu contoh Rumah Makan Tjong A Fie yang mereka sambangi. Rumah makan ini tadinya sebuah rumah besar peninggalan seorang saudagar kaya keturunan etnis Tionghoa bernama Tjong A Fie. Tempat ini memiliki makna dan sejarah besar karena perannya dalam menjaga kerukunan etnis dan umat beragama.

 

"Dalam penataan Medan Kitchen of Asia ini, Kemenparekraf akan turut serta menggeliatkan produk-produk ekonomi kreatif yang ada di Medan, sekaligus memastikan usahanya ini sudah mengadopsi teknologi," kata Sandiaga dalam unggahan di akun Instagram-nya, Sabtu (27/3/2021) malam.

 

Menurutnya dari pengalaman saat meluncurkan Program Beli Kreatif Danau Toba bulan lalu, UMKM yang terlibat naik hingga 80 persen dalam penjualannya akibat dari adaptasi pada teknologi dan digital.

 

"Semangat untuk para pelaku parekraf di Medan. Horas," kata Sandi.

 


Post a Comment

Lebih baru Lebih lama